Tetapi kini tidak,semua berkat ibu Raden Ajeng Kartini wainta asal Jepara,Jawa Tengah ini mengubah segalanya dari kaum wanita yang sebelumnya dianggap kurang disegani,sekarang disegani bahkan dihormati oleh kaum laki-laki.Hal itu merupakan kebangkitan bagi kaum wanita yang sebelum era Kartini selalu dipandang sebelah mata oleh kaum laki-laki,sekarang dapat berkreativitas secara bebas tanpa melihat kembali bahwa ia adalah seorang wanita.
Banyak wanita karir sekarang yang sudah menikmati buah manis hasil kerja keras Ibu Kartini mengangkat harkat dan martabat dari kaum wanita.Ada yang menjadi pegawai negeri,guru,dokter,hingga yang menjadi bisnisman atau pebisnis.Mereka sudah sukses diluar sana berkat derajat mereka yang sudah sama dengan laki-laki.
Tetapi masih banyak kita jumpai kaum wanita yang masih terbelenggu di era reformasi seperti ini.Contohnya saja dapat kita ambil banyak pengemis wanita di ibukota Jakarta yang menggantungkan hidupnya dari hasil mengemisnya sehari-hari.Dan tidak sedikit dari wanita pengemis itu masih dalam golongan anak-anak yang seharusnya mereka menuntut ilmu di sekolah.Permasalahan ini lebih mengarah ke dalam masalah sosial yang harus cepat ditangani oleh pemerintah dan dibantu oleh masyarakat.Semoga saja cepat teratasi masalah ini.
Tema Persamaan derajat dan pelapisan sosial sangat menginspirasikan wanita pada khususnya bahwa derajat wanita sekarang ini sudah sama dengan laki-laki.Dan akan berdampak naiknya kreativitas dari wanita dalam melakukan suatu pekerjaan atau suatu hal.Dan ini juga akan berdampak bagus bagi Indonesia sendiri.
Terima Kasih
Wassalamualaikum Wr.Wb.
No comments:
Post a Comment